Skip to main content

Pantai Jikomalamo Pesona Alam yang Tersembunyi


Pantai Jikomalamo Pesona Alam Indah yang Tersembunyi

Maluku memiliki banyak sekali destinasi indah dan mampu membuat siapapun terpukau. Beberapa memiliki lokasi tersembunyi, sehingga sedikit wisatawan yang mengetahui tempat tersebut. Seperti Pantai Jikomalamo, dengan keindahan surga bawah laut yang tersembunyi di Ternate.

Garis Pantai Sempit dengan Keindahan yang Membentang



Pengunjung sedang berfoto di depan pantai 
Berbeda dengan kebanyakan pantai, Jikomalamo hanya memiliki panjang garis pantai sekitar 100 meter. Walaupun begitu kamu tak akan kecewa, pasirnya yang terbentang pada teluk ini masih sangat bersih. Berjemur seharian, tak akan membuatmu bosan.
Air Pantai Jikomalamo yang jernih 

Nirwana yang Tersembunyi di Ternate



Ekosistem terumbu karang 
Pantai ini tak sepopuler destinasi wisata lain di Maluku. Lokasinya cukup sulit dijangkau dan berada di teluk yang tersembunyi. Tempat ini juga tergolong sebagai destinasi wisata baru. Namun, setelah sampai di sini kamu akan menyadari bahwa tempat ini memiliki potensi yang luar biasa indahnya.
Surganya untuk diving 

Pemandangan Bawah Laut yang Memesona

Memiliki air jernih, membuat segala keindahan yang ada di bawah laut tampak jelas dari permukaan. Tak heran traveler yang datang selalu menomor satukan kegiatan snorkeling ataupun diving di lepas Pantai Jikomalamo. Kamu dapat melihat indahnya terumbu karang dengan ukuran besar juga segala kehidupan di dalamnya. Namun jangan lupa untuk membawa peralatan sendiri, karena tak ada satupun tempat untuk menyewa peralatan tersebut.
Snorkeling adalah aktivitas yang pasti

Pantai dengan Akses Satu Pintu



Dasar lautan yang terlihat jelas 
Lokasinya tak terlalu jauh dengan Teluk Sulamahada dan masih berada dalam wilayah Pulau Ternate. Namun karena pantai ini belum memiliki jalur darat, sehingga satu-satunya cara agar kamu dapat sampai ke Jikomalamo adalah menggunakan speedboat.

Keindahan terumbu karang 
Menarik sekali keindahan di Pantai Jikomalamo yang tersembunyi ini. Tertarik dengan pemandangannya? Buruan! Mumpung masih belum terlalu ramai.

Comments

Popular posts from this blog

5 Tempat Wisata Pilihan Berlibur di Maluku Utara

Pulau Zum Zum Mac Arthur